Wednesday, May 30, 2007

MENIKAHLAH KARENA CINTA




"jangan pernah mencintai nabi, malaikat, apalagi iblis..sebab kau akan hampa, palsu dan sunyi" (CP)

Menikahlah karena CINTA. Jangan pernah menikah karena orang lain, ingin menyenangkan orang lain, ingin mewujudkan mimpi orang lain, apalagi mimpi negara kacau ini, ingin mewujudkan kepentingan-kepentingan atau suara-suara selain dari suara hatimu sendiri.

Menikahlah karena dia lah orang yang kau cintai lebih dari apapun di dunia ini, bukan nomor dua setelah karirmu, kaul mu, sumpahmu, pekerjaanmu, ambisimu, cita2 mu, keluargamu, teman2mu.

Menikahlah karena telah memilih untuk berbagi kehidupan bersama orang yang tepat...

'laki-laki SEMPURNA adalah laki2 yang bisa berada dimana saja, namun MEMILIH untuk berada bersama mu-karena dengan begitu, hidupnya menjadi lebih baik'


carilah dia sampai ke ujung dunia...
Siapakah diantara kamu yang karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya? (matius 6:27)

Jika anda tahu bahwa Anda harus menunggu, mengapa tidak memilih untuk menikmati hidup ini sambil Anda menunggu? Mengapa tidak bergembira sementara Tuhan sedang bekerja mengubah sesuatu?

ANTUSIASME 2008

Sungai dan laut bisa merajai ratusan lembah adalah karena mereka lebih rendah dari lembah-lembah-lembah lainnya, maka mereka menjadi pemimpinnya.

sebab itu, kalau ingin mengatasi manusia bicaralah dengan gaya merendah, kalau ingin memimpin manusia, bicaralah dengan gaya seoloah-olah dirimu tertinggal di belakang.

Begitulah orang suci berada di atas tanpa memberatkan manusia lainnya, berada di depan tanpa menghalangi manusia lainnya, berada di depan tanpa menghalangi menusia lainnya maka seisi dunia merasa bahagia dan tak bosan mendorongnya.

Karena ia tak bersaing, maka ia tak tersaingi.. (laozi)